Jawaban Modul 5 Literasi Digital

Jawaban Pelatihan Mandiri Topik Semangat Guru 3: Merdeka Belajar dengan Kemampuan Nonteknis [Kemitraan dengan HP Indonesia] Modul 5 Literasi Digital - Kali ini Sinau-Thewe.com akan membagikan referensi Kunci Jawaban Latihan Pemahaman, Cerita Reflektif dan Post Test Topik Semangat Guru 3 Modul 5. Semoga bisa menjadi bahan referensi dalam menyelesaikan seluruh Topik pada platform Merdeka Belajar.




I. Jawaban Latihan Pemahaman & Cerita Reflektif Materi


A. Materi Literasi Digital dan Implementasi Merdeka Belajar

1. Menurut Kerangka TPACK, untuk memanfaatkan teknologi dalam pembelajaran, Guru perlu punya pengetahuan tentang hardware, software, dan fitur yang tersedia. Ini disebut:
A. Pengetahuan Teknologi
B. Pengetahuan Pedagogi
C. Pengetahuan Konten
D. Pengetahuan Komunitas

Adakah pemahaman baru yang Anda dapat dari paparan video tadi tentang peran soft skills Literasi Digital dalam implementasi Merdeka Belajar?
Jawab : Sejatinya teknologi dikembangkan untuk membantu manusia menghadapi tantangan dan mencapai kualitas hidup yang lebih baik. Guru dapat mencontohkan bagaimana menggunakan teknologi yang baik, salah satu contohnya adalah literasi digital. Literasi Digital merupakan kemampuan mengakses, mengelola, memahami, mengintegraasikan, mengkomunikasikan, mengevaluasi dan menciptakan informasi dengan aman dan tepat guna dengan menggunakan teknologi digital.

B. Materi Literasi Digital dalam Mengerjakan Tugas Belajar

1. Dalam mengerjakan tugas, ada saatnya murid memerlukan aplikasi yang membantunya untuk berkonsultasi dan berkoordinasi dengan guru atau teman-temannya. Tahap ini disebut:
A. Konsep
B. Diskusi
C. Kemas
D. Sebar

Setelah menyimak video tadi, bagaimana Anda akan mencoba mempraktikkan soft skills Literasi Digital selama sebulan ke depan?
Jawab : Saya akan mencoba menerapkan Literasi Digital dalam pembelajaran di kelas. Terdapat 5 tahapan siswa dalam mengerjakan tugas dan pada tiap tahapan siswa dapat memanfaatkan beberapa aplikasi. Tahap 1 yaitu Kaji, siswa dapat memanfaatkan search engine dan ChatGPT. Tahap 2 yaitu Konsep, siswa dapat memanfaatkan Doc dan Slide. Tahap 3 yaitu Diskusi, siswa dapat memanfaatkan Classroom ataupun Telegram. Tahap 4 yaitu Kemas, siswa dapat memanfaatkan Canva. Tahap 4 yaitu Sebar, siswa dapat memanfaatkan Instagram, Youtube dll.

C. Contoh Praktik Literasi Digital dalam Pembelajaran

1. Pada contoh Guru PJOK di video, literasi digital apa saja yang tercermin dari kegiatan pembelajarannya?
A. murid menggunakan fitur comment dokumen supaya modern
B. murid menggunakan aplikasi presentasi karena biasanya begitu.
C. literasi digital yang baik tercapai walaupun teknologi yang digunakan terbatas.
D. murid memvideokan praktik supaya presentasi sarat multimedia.

Setelah menyimak video tadi, bagaimana Anda akan mencoba mempraktikkan soft skills Literasi Digital selama sebulan ke depan?
Jawab : Saya akan mencoba penerapan Literasi Digital dalam bentuk video singkat yang berisi tentang umpan balik siswa terhadap materi yang telah mereka pelajari.


II. Jawaban Post Test Modul 5 Literasi Digital


1. Dalam mengerjakan tugas, ada saatnya murid memerlukan aplikasi yang membantunya untuk berkonsultasi dan berkoordinasi dengan guru atau teman-temannya. Tahap ini disebut:
A. Konsep
B. Diskusi
C. Kemas
D. Sebar

2. Mengapa murid hanya diminta menggunakan aplikasi presentasi dan kamera video? Semua pernyataan ini benar, KECUALI...
A. karena jumlah aplikasi tidak menentukan kualitas belajar
B. karena kolaborasi tidak harus dengan banyak aplikasi
C. karena murid nanti harus presentasi
D. karena jumlah aplikasi tidak menjamin munculnya rasa tanggung jawab dan rasa percaya

3. Literasi Digital seorang dalam pembelajaran dianggap baik jika ia menggunakan aplikasi media sosial untuk berikut ini, KECUALI
A. berbagi praktik baik dalam mengajar/belajar
B. mengumpulkan Likes
C. memberikan umpan balik di fitur Comment
D. menyebarkan konten praktik baik dari user lain.

4. Seorang Guru sangat hanya sedikit-sedikit menguasai aplikasi presentasi. Namun demikian, ia familiar dengan fitur Kolaborasi (satu dokumen bisa diedit bersama). Ia merancang tugas kelompok untuk muridnya. Dalam tugas tersebut, ia berhasil membuat murid-muridnya menyumbang ide dan mendiskusikan ide-ide mereka. Mana pernyataan yang paling cocok tentang Guru ini berdsarkan Kerangka TPACK.
A. Pengetahuan Teknologi Guru ini tinggi.
B. Pengetahuan Pedagogi Guru ini tinggi.
C. Pengetahuan Konten Guru ini rendah.
D. Pengetahuan Komunitas Guru ini tinggi.

5. Menurut Kerangka TPACK, guru perlu punya pengetahuan tentang disiplin ilmu dan topik-topik bahasan yang diajarkan oleh Guru di mata pelajarannya. Ini disebut:
A. Pengetahuan Teknologi
B. Pengetahuan Pedagogi
C. Pengetahuan Konten
D. Pengetahuan Komunitas

6. Seorang Guru sangat menguasai aplikasi presentasi. Ia mampu menggunakan beragam fitur animasi yang tersedia. Namun demikian, di kelas pendekatannya adalah sebatas presentasi materi ajarnya. Mana pernyataan yang paling cocok tentang Guru ini berdsarkan Kerangka TPACK.
A. Pengetahuan Teknologi Guru ini tinggi.
B. Pengetahuan Pedagogi Guru ini tinggi.
C. Pengetahuan Konten Guru ini rendah.
D. Pengetahuan Komunitas Guru ini tinggi.

7. Literasi Digital seorang dalam pembelajaran dianggap kurang baik jika ia menggunakan aplikasi LMS (seperti Edmodo, Google Classroom) untuk berikut ini, KECUALI
A. sekadar dipakai untuk menyebar dokumen tugas
B. sekadar dipakai untuk murid mengumpulkan tugas
C. sekadar dipakai untuk daftar kehadiran
D. fitur chat yang tersedia digunakan untuk memancing diskusi kritis di antara murid.

8. Pada contoh Guru PJOK di video, literasi digital apa saja yang tercermin dari kegiatan pembelajarannya?
A. murid menggunakan fitur comment dokumen supaya modern
B. murid menggunakan aplikasi presentasi karena biasanya begitu.
C. literasi digital yang baik tercapai walaupun teknologi yang digunakan terbatas.
D. murid memvideokan praktik supaya presentasi sarat multimedia

9. Dalam mengerjakan tugas, ada saatnya murid memerlukan aplikasi yang membantunya untuk mencari gagasan, menyimpan informasi temuan, menggali-gali informasi. Tahap ini disebut:
A. Kaji
B. Diskusi
C. Kemas
D. Sebar


Bank Soal Pelatihan Mandiri Implementasi Kurikulum Merdeka Platform Merdeka Mengajar Lengkap dengan Jawaban dapat Bapak / Ibu lihat secara detail dengan cara klik gambar berikut :



Demikian informasi tentang Jawaban Modul 5 Literasi Digital yang bisa Sinau-Thewe.com berikan, semoga ada manfaat didalamnya dan terimakasih.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Jawaban Modul 5 Literasi Digital"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel