Soal & Jawaban STS Gasal PAI Kelas 4 Kurikulum Merdeka

Contoh Soal Sumatif Tengah Semester 1 (STS) Muatan Pelajaran PAI & BP Kelas 4 Beserta Jawaban Tahun 2023 - Untuk adik-adik kelas 4 yang sebentar lagi mengikuti Sumatif Tengah Semester Gasal, yuk saatnya waktu belajar adik-adik lebih ditingkatkan lagi ya. Perbanyak membaca dan latihan soal agar saat ujian dapat nilai sempurna.

Nah, kali ini kakak Sinau-Thewe.com akan berbagi latihan soal untuk adik-adik dan sudah tentu lengkap dengan jawaban ya. Jadi silahkan simak dan baca dengan teliti ya. Membaca berkali-kali maka pengetahuan adik-adik akan semakin kuat.




Soal & Jawaban STS/PTS Semester Ganjil Kelas 4 PAIBP Tahun 2023


1. ÙˆَÙ…ِÙ†ۡ Ø´َرِّ Ø­َاسِدٍ اِØ°َا Ø­َسَدَ Lafadz Qur'an surah Al-Falaq di samping artinya adalah...
a. dari kejahatan pedengki apabila dengki
b. dari kejahatan makhluknya
c. dari kejahatan malam apabila gelap
d. dari kejahatan wanita tukang sihir

2. ÙˆَÙ…ِÙ†ۡ Ø´َرِّ غَاسِÙ‚ٍ اِØ°َا ÙˆَÙ‚َبَۙ Potongan lafal ayat di samping yang bergaris bawah artinya adalah ....
a. wanita-wanita
b. gelap gulita
c. makhluk
d. buhul-buhul

3. Ù…ِÙ†ۡ Ø´َرِّ Ù…َا Ø®َÙ„َÙ‚َۙ Lafal di samping yang bergaris bawah hukum bacaannya adalah
a. mad silah
b. mad aridil sukun
c. mad tabi'i
d. mad iwad

4. Alam semesta diciptakan begitu mempesona di dalamnya terdiri dari berbagai makhluk, yaitu manusia, tumbuhan, binatang, gunung, laut, dan lain-lain. Semua itu diciptakan oleh ..
a. malaikat
b. Allah Swt
c. manusia
d. jin

5. Zainab anak yang salihah, ucapan yang keluar dari mulutnya adalah kalimat yang baik. Setiap mendapat kenikmatan Zainab selalu mengucapkan ....
a. Alhamdulillah
b. Masya Allah
c. Astagfirullah
d. Allahu Akbar

6. Afiah senantiasa berhati-hati dalam berbuat karena ia merasa selalu diawasi Allah Swt, pernyataan ini menunjukkan Allah Swt memiliki asmaul husna ....
a. Al ‘azim
b. Al ‘adl
c. Al basir
d. As sami’

7. Allah Swt memiliki 99 asmaul husna yang tercantum dalam Al-qur'an. Asma'ul husna artinya adalah nama-nama yang ....
a. banyak
b. bermakna
c. bagus
d. indah

8. Para rasul diutus Allah Swt untuk menyampaikan ajaran-Nya. Jumlah rasul yang waijib diimani ada ....
a. 24
b. 25
c. 26
d. 27

9. Seorang rasul adalah manusia pilihan yang memiliki kepandaian, cakap dan bijaksana. Pernyataan tersebut menunjukkan bahwa rasul memiliki sifat wajib ....
a. tablig
b. amanah
c. sidiq
d. fatanah

10. Agila anak yang salihah ia memiliki sifat terpuji yaitu tidak membeda-bedakan teman dan mau berteman dengan siapapun. Sifat terpuji yang sesuai pernyataan tersebut merupakan akhlak kepada ....
a. orang tua
b. teman
c. tetangga
d. diri sendiri

11. Ahnaf selalu menjaga ketaatannya, rajin mengerjakan salat 5 waktu serta menjauhkan diri dari segala perbuatan dosa. Pernyataan di samping adalah pengertian jujur kepada…
a. orang lain
b. teman
c. Allah Swt
d. diri sendiri

12. Sikap jujur harus senantiasa dibiasakan, belajar dengan rajin dan tidak mencontek merupakan contoh jujur terhadap ....
a. diri sendiri
b. orang lain
c. Allah Swt
d. teman

13. Ahmadi anak yang dapat dipercaya dan menjaga sesuatu yang dipercayakan kepadanya. Sikap Ahmadi menunjukkan perilaku terpuji ....
a. patuh
b. tekun
c. jujur
d. amanah

14. Orang yang berjasa merawat, menjaga dan membesarkan kita adalah…
a. orang tua
b. guru
c. teman
d. tetangga

15. Orang yang berjasa memberikan imu dan membimbing kita di sekolah adalah ....
a. teman
b. tetangga
c. guru
d. orang tua

16. Ø­َسَدَ arti lafal di samping adalah ....
Jawab : Dengki

17. Qur'an surah al falaq diturunkan di kota ...
Jawab : Makkah

18. Afiah melihat sesuatu yang baik dan mengagumkan kalimat tayibah yang diucapkan adalah ....
Jawab : Masya Allah

19. Alasma'ul husna al-basir artinya adalah ....
Jawab : Maha Melihat

20. Al asma'ul husna yang artinya Maha Agung adalah ....
Jawab : Al-Adzim

21. Sesuatu yang tampak luar biasa pada diri nabi dan Rasul disebut ....
Jawab : Mukjizat

22. Perilaku menunjukkan halus budi baik bahasa dan tingkah lakunya adalah pengertian sikap ....
Jawab : Santun

23. Sikap yang menunjukkan kesesuaian antara ucapan dan perbuatan tidak ditambahi dan dikurangi merupakan pengertian sikap .... .
Jawab : Jujur

24. Nabi Muhammad saw menjaga barang dagangan yang dititipkan kepadanya dengan baik. Sikap yang ditunjukkan beliau adalah contoh perilaku ....
Jawab : Amanah

25. Perilaku siswa yang baik bila bertemu guru hendaknya ....
Jawab : Menyapa

26. Bagaimana bunyi arti surah al falaq ayat ke 2?
Jawab : Dari kejahatan (makhluk yang) Dia ciptakan

27. Jelaskan 3 ciptaan Allah Swt yang gaib!
Jawab : Malaikat, jin dan setah

28. Jelaskan 3 asmaul husna dan artinya!
Jawab : Al-Adzim - Maha Agung, Al-Basir - Maha Melihat, Al-Adl - Maha Adil

29. Jelaskan 3 tugas rasul!
Jawab : 
1. Menyampaikan risalah dari Allah Swt.
2. Mengajak kepada tauhid yaitu mengajak umatnya untuk meng-esa-kan Allah Swt
3. Memberi kabar gembira kepada orang mukmin dan memberi peringatan kepada orang kafir.

30. Jelaskan 3 sikap sopan santun terhadap teman!
Jawab : 
1. Berbicara dengan bahasa yang sopan.
2. Tidak menyela pembicaraan teman.
3. Dengarkan teman yang sedang berbicara.


Bagi adik-adik kelas 4 atau Bapak / Ibu guru yang memerlukan file soal diatas, silahkan Download Soal Sumatif Tengah Semester Ganjil PAI & BP Kelas 4. Teman-teman bingung cara unduhnya? Silahkan simak Cara Unduh Dokumen di Website.


Demikian informasi tentang Soal & Jawaban STS Gasal PAI Kelas 4 Kurikulum Merdeka yang bisa Sinau-Thewe.com bagikan, semoga ada manfaat didalamnya dan terima kasih.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Soal & Jawaban STS Gasal PAI Kelas 4 Kurikulum Merdeka"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel