Juknis PPDB Jawa Timur Tahun 2023

Juknis PPDB SMA,SMK dan SLB Jatim 2023/2024 - Sesuai Permendikbud Nomor 1 Tahun 2021, Jalur Pendaftaran PPDB tahun pelajaran 2023/2024 meliputi zonasi, afirmasi, perpindahan tugas orang tua/wali, dan/atau prestasi.

Mekanisme yang digunakan pada PPDB tahun pelajaran 2023/2024 dengan moda dalam jaringan (daring) secara penuh kecuali beberapa Satuan Pendidikan dilaksanakan secara offline, dan sekaligus sebagai bahan pertimbangan untuk kemudahan masyarakat dalam proses pendaftaran, pelaksanaan dan pemantauan hasil.




Tahapan Pendaftaran PPDB Jatim Tahun 2023



1. Tahap dan jalur pendaftaran PPDB tahun pelajaran 2023/2024 sebagai berikut:
a. Tahap I (Online)
  • Jalur Afirmasi (SMA/SMK)
  • Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua/wali (SMA/SMK)
  • Jalur Prestasi Hasil Lomba (SMA/SMK)
b. Tahap II (Online)
  • Jalur Prestasi Nilai Akademik (SMA)
c. Tahap III (Online)
  • Jalur Zonasi (SMK)
d. Tahap IV (online)
  • Jalur Zonasi (SMA)
e. Tahap V (online)
  • Jalur Prestasi Nilai Akademik (SMK)

2. Ketentuan mengenai tahap dan jalur pendaftaran PPDB sebagaimana dimaksud dalam angka 1 dikecualikan untuk sekolah sebagai berikut:
  • Sekolah yang menyelenggarakan pendidikan khusus (SMANOR, SMKN 12 Surabaya, dan SMKN 5 Malang);
  • Sekolah berasrama (SMA Negeri Taruna Jawa Timur),
  • SMA Terbuka di Jawa Timur;
  • Sekolah di wilayah Blank Spot jaringan selular; dan
  • Sekolah di daerah yang jumlah penduduk usia sekolah tidak dapat memenuhi ketentuan jumlah peserta didik dalam 1 (satu) rombongan belajar.


Untuk lebih jelas dan lengkapnya, silahkan Unduh Keputusan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Nomor 188.4/985/101.7.1/2023 tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Jenjang SMA, SMK dan SLB Provinsi Jawa Timur Tahun Pelajaran 2023/2024 pada tautan berikut :


Teman-teman bingung cara unduhnya? Silahkan simak Cara Unduh Dokumen di Website.


Demikian informasi tentang Juknis PPDB Jawa Timur Tahun 2023 yang bisa Sinau-Thewe.com bagikan, semoga ada manfaat didalamnya dan terim kasih.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Juknis PPDB Jawa Timur Tahun 2023"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel