Cara Registrasi Dapodik Versi 2024

Cara Registrasi Online dan Offline Dapodik Versi 2024 - Registrasi daring diperuntukkan bagi sekolah dengan akses internet yang baik dan stabil. Syarat utama registrasi daring adalah komputer yang digunakan harus terkoneksi internet. Sedangkan registrasi luring diperuntukkan bagi daerah yang minim akses internet dengan syarat sudah berhasil Unduh Prefill Dapodik Versi 2023.

Adapun ketentuan lain yang harus dipenuhi untuk melakukan registrasi, baik dengan metode daring ataupun luring adalah satuan pendidikan telah memiliki Akun Dapodik yang berisi Kode Registrasi, Username dan Password aktif.

Bagi Operator Dapodik yang belum memahami Apa sih Bedanya Registrasi Dapodik Secara Online dan Registrasi Offline? Perbedaan yang paling menonjol terletak pada file prefill, jika Operator Dapodik akan melakukan registrasi Dapodik secara offline, maka Operator Dapodik wajib Mengunduh Prefill terlebih dahulu. Tetapi apabila akan melakukan registrasi secara online, Operator Dapodik tidak perlu Mengunduh File Prefill.


Cara Registrasi Dapodik Versi 2024 Secara Offline



Berikut ini merupakan langkah-langkah melakukan Registrasi Aplikasi Dapodik Versi 2023 secara Offline :


  • Pilih opsi Registrasi "Offline".
  • Kemudian isikan Kode Registrasi, User Name dan Password.
  • Klik tombol Registrasi dan tunggu hingga selesai.
  • Setelah berhasil Registrasi, masuk ke dalam aplikasi menggunakan username & password tersebut hingga tampil notifikasi pengubahan password seperti gambar berikut :
  • Catatan "Password baru harus mengandung minimal 5 karakter, mengandung huruf besar dan mengandung angka".
  • Klik Simpan
  • Selesai

Cara Regsitrasi Dapodik Versi 2024 Secara Online



Berikut ini merupakan langkah-langkah melakukan Registrasi Aplikasi Dapodik Versi 2023 secara Online :
  • Langkah yang pertama adalah silahkan Unduh & Install Aplikasi Dapodik Versi 2024 terlebih dahulu.
  • Buka Aplikasi Dapodik Versi 2024.
  • Pilih opsi Registrasi "Online".
  • Kemudian isikan Kode Registrasi, User Name dan Password.
  • Setelah itu klik tombol Registrasi dan tunggu proses Registrasi selesai.
  • Jika proses registrasi secara offline selesai, maka Operator Dapodik akan diarahkan ke halaman Login.
  • Selesai


Demikian informasi tentang Cara Registrasi Offline & Online Dapodik Versi 2024 yang bisa Sinau-Thewe.com bagikan, semoga ada manfaat didalamnya dan terima kasih.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

2 Responses to "Cara Registrasi Dapodik Versi 2024"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel