Juknis PPDB Jawa Timur 2022/2023
Juknis PPDB SMA/SMK Jawa Timur 2022/2023 - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) adalah suatu kegiatan yang dilakukan oleh Satuan Pendidikan sebelum pelaksanaan proses pembelajaran awal tahun di Satuan Pendidikan dimulai. Pelaksanaan PPDB pada Tahun Pelajaran 2022/2023 perlu dipersiapkan secara matang yang dilaksanakan secara objektif, transparan, akuntabel dan tanpa diskriminasi.
Oleh karena itu, ditetapkan Petunjuk Teknis (JUKNIS) Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Jenjang Sekolah Menengah Atas dan Sekolah Menengah Kejuruan Provinsi Jawa Timur Tahun Pelajaran 2022/2023 sebagai panduan pelaksanaan PPDB di Tingkat Kabupaten/Kota.
Jalur Pendaftaran PPDB tahun pelajaran 2022/2023 meliputi :
- Zonasi
- Afirmasi
- Perpindahan tugas orang tua/wali
- Dan/atau prestasi.
Mekanisme yang digunakan pada PPDB tahun pelajaran 2022/2023 dengan moda dalam jaringan (daring) secara penuh kecuali beberapa Satuan Pendidikan tertentu, dan sekaligus sebagai bahan pertimbangan untuk kemudahan masyarakat dalam proses pendaftaran, pelaksanaan dan pemantauan hasil.
Tahapan Pendaftaran
1. Pengisian Nilai Rapor. Kepala Sekolah atau yang ditugasi Kepala Sekolah pada SMP/Sederajat mengisikan nilai rapor untuk mata pelajaran:
- Pendidikan Agama dan Budi Pekerti (Mts/SMPK = nilai rata-rata agama)
- Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
- Bahasa Indonesia
- Matematika
- Ilmu Pengetahuan Alam
- Ilmu Pengetahuan Sosial
- Bahasa Inggris
Pada kompetensi pengetahuan (KI-3) saja dari semester 1 (satu) sampai dengan semester 5 (lima) secara online melalui aplikasi PPDB mulai 23 Mei 2022 sampai dengan 28 Mei 2022 melalui situs rapor.ppdb.jatimprov.go.id.
2. Verifikasi Nilai Rapor. Calon peserta didik baru memverifikasi nilai rapor yang telah diisikan oleh sekolah asal secara online melalui aplikasi PPDB mulai 27 Mei 2022 sampai dengan 30 Mei 2022 melalui situs ppdb.jatimprov.go.id.
3. Pembetulan Nilai Rapor. Pembetulan nilai rapor (bagi calon peserta didik baru yang terdapat kesalahan entry) dilakukan oleh sekolah asal secara online melalui aplikasi PPDB mulai 28 Mei 2022 sampai dengan 31 Mei 2022 melalui situs rapor.ppdb.jatimprov.go.id.
4. Pengambalian PIN
- Semua calon peserta didik baru mengambil PIN (Personal Identification Number) dan menentukan titik rumah dengan aplikasi geolokasi melalui situs ppdb.jatimprov.go.id dimulai tanggal 2 Juni 2022 sampai dengan 18 Juni 2022 secara online.
- PIN dipergunakan untuk melakukan pendaftaran.
Jadwal PPDB Jatim 2022/2023
A. Umum
Entry, Verifikasi, dan Pembetulan Nilai Rapor :
- Entry Nilai Rapor Oleh Kepala Sekolah SMP/Sederajat, tanggal 23 – 28 Mei 2022.
- Verifikasi Nilai Rapor Oleh Siswa, tanggal 27 – 30 Mei 2022.
- Pembetulan Nilai Rapor oleh Kepala Sekolah SMP/Sederajat, tanggal 28 – 31 Mei 2022.
B. Pra Pelaksanaan PPDB 2022
- Pengambilan PIN oleh Calon Pendaftar, tanggal 2 - 18 Juni 2022.
- Latihan Pendaftaran, tanggal 13 - 18 Juni 2022.
C. PPDB Tahap I : Jalur Afirmasi, Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua / Wali dan Jalur Prestasi Hasil Lomba
- Pendaftaran, tanggal 20 – 21 Juni 2022.
- Verifikasi dan Validasi oleh SMA/SMK, tanggal 21 - 23 Juni 2022.
- Pengumuman, tanggal 24 Juni 2022.
- Cetak Bukti Penerimaan oleh Siswa, tanggal 24 Juni 2022.
D. PPDB Tahap II : Jalur Prestasi Nilai Akademik SMA
- Pendaftaran, tanggal 25 – 26 Juni 2022.
- Penutupan, tanggal 26 Juni 2022.
- Pengumuman, tanggal 27 Juni 2022.
- Cetak Bukti Penerimaan oleh Siswa, tanggal 27 Juni 2022.
E. PPDB Tahap III : Jalur Zonasi SMK
- Pendaftaran, tanggal 28 – 29 Juni 2022.
- Penutupan, tanggal 29 Juni 2022.
- Pengumuman, tanggal 30 Juni 2022.
- Cetak Bukti Penerimaan oleh Siswa, tanggal 30 Juni 2022.
F. PPDB Tahap IV : Jalur Zonasi SMA
- Pendaftaran, tanggal 1 – 2 Juli 2022.
- Penutupan, tanggal 2 Juli 2022.
- Pengumuman, tanggal 3 Juli 2022.
- Cetak Bukti Penerimaan oleh Siswa, tanggal 3 Juli 2022.
G. PPDB Tahap V : Jalur Prestasi Nilai Akademik SMK
- Pendaftaran, tanggal 4 – 5 Juli 2022.
- Penutupan, tanggal 5 Juli 2022.
- Pengumuman, tanggal 6 Juli 2022.
- Cetak Bukti Penerimaan oleh Siswa, tanggal 6 Juli 2022.
H. Daftar Ulang di Sekolah, tanggal 7 – 8 Juli 2022
Untuk lebih jelas dan lengkapnya, silahkan Unduh Juknis PPDB Jawa Timur Tahun Pelajaran 2022/2023 pada tautan berikut :
Atau Klik Disini.
Demikian informasi tentang Juknis PPDB Jawa Timur 2022/2023 yang bisa Sinau-Thewe.com bagikan, semoga ada manfaat didalamnya dan terima kasih.
0 Response to "Juknis PPDB Jawa Timur 2022/2023"
Post a Comment