Macam-Macam Tanda / Simbol Verval Ponsel Yang Wajib Diketahui
Verval Ponsel Peserta Didik dan Guru - Verifikasi dan Validasi Nomor Ponsel Peserta Didik dan Guru selalu dilakukan pembenahan oleh Pusdatin Kemendikbud agar sistem bisa digunakan dengan baik oleh Operator Dapodik. Salah satunya adalah memberikan tanda atau simbol terhadap data Guru maupun Peserta Didik.
Tanda atau simbol tersebut digambarkan dalam indikator warna ataupun gambar simbol. Pusdatin memberikan tanda tersebut agar Operator Dapodik dapat membedakan mana data Guru atau Peserta Didik yang sudah di Verval atau belum.
Terdapat lima simbol atau tanda dalam Verval Ponsel yang wajib dipahami oleh Operator Dapodik, berikut ini penjelasan lengkapnya:
2. Simbol atau tanda dengan gambar "Tanda Panah ke Arah Kanan dan Kiri" artinya data Guru dan Peserta Didik tersebut dalam tahap Proses Validasi Nomor Ponsel oleh provider. Simbol itu akan muncul dengan sendirinya apabila telah dilakukan Verval.
3. Simbol atau Tanda dengan gambar "Centang" artinya data nomor ponsel Guru dan Peserta Didik tersebut sudah dilakukan validasi oleh provider dan sudah ber-SPTJM. Tahapan selanjutnya adalah Operator Dapodik tinggal mencetak SPTJM. Tetapi saat ini sistem belum bisa melakukan cetak SPTJM.
4. Backgroud warna "Biru Muda" pada data Guru dan Peserta Didik artinya adalah nomor ponsel tersebut dalam kondisi "Aktif".
5. Backgroud warna "Merah Muda" pada data Guru dan Peserta Didik artinya adalah nomor ponsel tersebut dalam kondisi "Tidak Aktif". Hal ini banyak ditemukan pada data Peserta Didik, dimana kebanyakan nomor ponsel tersebut sudah tidak aktif atau dalam masa tenggang.
Demikian informasi tentang Macam-Macam Tanda / Simbol Verval Ponsel Yang Wajib Diketahui yang bisa Sinau-Thewe.com bagikan. Semoga ada manfaat didalamnya dan terima kasih.
1. apakah setelah SPTJM bisa merevisi nomor ponsel?
ReplyDelete2. Apabila satu nomor ponsel terdaftar untuk dua anak apakah bisa di share?
Terima kasih.
SPTJM bisa di buat beberapa kali kak. Kalo nomor HP sepertinya hanya utk 1 siswa
DeleteBerapa lama harus menunggu berubahnya simbol nomor 2, sedangkan cut off tahap kedua tinggal tiga hari lagi? Apakah ada tahap ketiga? Terima kasih.
ReplyDeleteTergantung dari provider kak
DeleteKalau baris warna putih artinya apa??
ReplyDeletekalau orange bisa diperbaiki? Karena itu jadi tidak bisa cetak SPTJM
ReplyDeleteKalau warnanya biru muda dan tanda pensil artinya apa, dan ada 1 peserta didik yang awalnya biru muda jadi putih. Itu gmna? Mohon d jawab
ReplyDeleteDiedit lagi nomor HPnya kak. Minimal 3 digit terakhir, setelah itu lanjut SPTJM
Deletebagaimana kalau warnanya kuning, sudah ada 2 minggu tidak berubah. apakah bisa di edit ganti no. hp kembali?
ReplyDeletekalau warna biru tapi ada tanda pensilnya bagaimana??
ReplyDeletetanda sudah bisa di sptjm warna apa? dan simbol bagaimna?
terimkasih