Catat! Inilah Tanggal Kelulusan SD, SMP, SMA dan SMK Tahun Pelajaran 2019/2020
Sinau-Thewe.com - Catat! Inilah Tanggal Kelulusan SD, SMP, SMA dan SMK Tahun Pelajaran 2019/2020 - Berdasarkan Peraturan Sekretaris Jendral Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 5 Tahun 2020 Tentang Perubahan Atas Peraturan Sekretaris Jendral Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 2 Tahun 2020 Tentang Spesifikasi Teknis, Bentuk dan Tata Cara Pengisian Blangko Ijazah Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah Tahun Pelajaran 2019 / 2020.
Disebutkan dengan jelas pada Persejen Nomor 5 Tahun 2020 Tentang Juknis Penulisan Ijazah, tepatnya pada pasal 7 perihal tanggal kelulusan peserta didik tingkat akhir pada jenjang SD, SMP, SMA dan SMK tahun pelajaran 2019 / 2020, bahwa :
1. Tanggal kelulusan SD, SDLB, SMP, SMPLB, SMA, SMK, SMALB, Program Paket A, Program Paket B dan Program Paket C atau sederajat ditetapkan secara nasional sebagai berikut :
- Kelulusan SD, SDLB, Program Paket A atau sederajat ditetapkan tanggal 15 Juni 2020
- Kelulusan SMP, SMPLB, Program Paket B atau sederajat ditetapkan tanggal 5 Juni 2020
- Kelulusan SMA, SMALB, SMK, Program Paket C atau sederajat ditetapkan tanggal 2 Mei 2020
2. Ketentuan tanggal kelulusan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) juga berlaku untuk SILN dan SPK.
3. Kelulusan dituangkan melalui surat keterangan lulus dan ditandatangani oleh Kepala Sekolah atau pejabat lain yang ditunjuk oleh pejabat yang berwenang.
Untuk lebih lengkapnya, silahkan Download Persejen Nomor 5 Tahun 2020 Tentang Juknis Penulisan Ijazah.
Demikian informasi Catat! Inilah Tanggal Kelulusan SD, SMP, SMA dan SMK Tahun Pelajaran 2019/2020 yang bisa Sinau-Thewe.com bagikan, jika informasi ini bermanfaat silahkan share dan berikan komentar yang membangun. Jika ingin mengetahui informasi terbatu lainnya dari Sinau-Thewe.com silahkan ikuti / follow. Terimakasih.
0 Response to "Catat! Inilah Tanggal Kelulusan SD, SMP, SMA dan SMK Tahun Pelajaran 2019/2020"
Post a Comment