Persiapan Pemutakhiran Dapodikdasmen Semester Genap Tahun 2019/2020
Artikel kali ini Sinau Thewe akan sedikit membahas tentang persiapan pemutakhiran Dapodikdasmen semester genap tahun 2019/2020, berikut penjelasannya :
Dilansir dari laman dapo.dikdasmen.kemdikbud.go.id bahwa saat ini server Dapodikdasmen dalam tahap maintenance. Jadi untuk sementara layanan sinkronisasi dan generate prefill dihentikan sampai batas waktu yang belum ditentukan. Hal ini dimaksudkan agar proses uji coba Aplikasi Dapodikdasmen Versi Baru bisa dilaksanakan secara maksimal dan meminimalkan terjadinya eror atau bug pada aplikasi. Untuk itu, menjelang rilisnya Aplikasi Dapodikdasmen Versi Baru diharapkan Satuan Pendidikan mulai mempersiapkan segala sesuatu yang diperlukan seperti jadwal pembelajaran, nilai semester dan lain sebagainya.
Bukan hanya itu, namun ada beberapa point-point penting lainnya yang perlu diperhatikan seperti :
1. Maintenance server Dapodikdasmen.
2. Persiapan Rilis Aplikasi Dapodikdasmen Versi Baru
Pemutakhiran data untuk Semester 2 (genap) Tahun Ajaran 2019/2020 dilakukan menggunakan Aplikasi Dapodikdasmen versi baru (Versi 2020.b) yang direncanakan akan dirilis pada awal Februari 2020. Informasi tersebut akan disampaikan di laman dapo.dikdasmen.kemdikbud.go.id.
3. Persiapan data-data Semester 2 (genap) Tahun Ajaran 2019/2020
Satuan Pendidikan diharapkan untuk mempersiapkan kelengkapan data di Semester 2 (genap) Tahun Ajaran 2019/2020, dan salah satu kelengkapan data agar menjadi perhatian untuk dipersiapkan adalah data rekening untuk program BOS dan judul buku/koleksi.
4. Kepala Sekolah berperan aktif memimpin dan mengawal proses pendataan
Kepala Sekolah berkewajiban mengawal proses input dan output Dapodikdasmen sekaligus memperhatikan akurasi masing-masing entitas data.
Demikian artikel yang bisa dibagikan, semoga bermanfaat dan terima kasih.
0 Response to "Persiapan Pemutakhiran Dapodikdasmen Semester Genap Tahun 2019/2020"
Post a Comment